Prosesor: Intel Core i5-1035G7
– Fabrikasi: 10nm
– Base TDP: 15W
– Jumlah Core/Thread: 4-Core/8-Threads
– Base Clock: 1.2 GHz
– Max Turbo Frequency: 3.7 GHz
– Intel Smart Cache: 6 MB
Meskipun prosesor ini sudah agak lama, namun pada laptop kelas harga yang ada, nilai (value) yang di tawarkan tetap menarik.
Di bandingkan dengan prosesor lain yang umumnya ada pada laptop sekelas ini, Core i5-1035G7 memiliki jumlah Core dan Thread yang lebih banyak.
Hal ini berdampak pada kenyamanan saat multitasking dan performa keseluruhan prosesor.
Integrated Graphics Intel Iris Plus
– Execution Units: 64
– Mendukung akselerasi Intel QSV
– Sayangnya belum mendukung AV1
RAM: 8 GB DDR4-3200 SODIMM Single Channel
– Terdapat dua slot SODIMM, satu sudah terisi
– Dapat di upgrade menjadi 16 GB Dual Channel
Storage: 256 GB SSD NVMe PCIe 3.0
Review Advan WorkPro
– Kapasitas agak kecil, tanpa slot ekspansi tambahan
– Bisa di upgrade dengan mengganti SSD yang terpasang
Konektivitas: Intel Wireless-AC 9560
Review Advan WorkPro 5
– Wi-Fi AC/Wi-Fi 5
– Gigabit Wi-Fi
– Bluetooth 5.1
Kapasitas Baterai: 50 Wh
Bodi/Desain
Advan WorkPro memiliki form factor denganbentuk clamshell dengan material chassis berbahan metal. Penggunaan material ini memberikan kesan kokoh pada laptop saat di pegang.
Desain laptop ini sangatlah simpel, polos, dan terkesan sederhana. Pada pojok kiri atas laptop, terdapat logo ADVAN yang menjadi ciri khasnya. Warna laptop ini adalah abu-abu gelap, serupa dengan ADVAN Laptop 360 yang telah kami ulas sebelumnya.
Dimensi dan Bobot
Review Advan WorkPro 12
Review Advan WorkPro 13
Laptop ini memiliki dimensi panjang 31.1 CM, lebar 21.7 CM, dan tebal 1.68 CM. Bobot laptop ini adalah 1.25 Kilogram, sedangkan charger memiliki bobot 213 Gram.
Dengan charger USB Type-C, total bobot laptop dan charger mencapai 1.46 Kilogram. Menariknya, laptop ini memiliki bobot yang lebih rendah dibandingkan laptop sekelas dengan bobot 1.4 Kilogram tanpa charger.
Display
Review Advan WorkPro
Laptop ini di lengkapi dengan panel IPS berukuran 14 inci, memiliki resolusi Full HD+ (1920 x 1200), serta aspek rasio 16:10 yang umum di temui pada laptop kelas menengah-atas. Refresh Rate layar adalah 60 Hz.
Berdasarkan pengujian kami, cakupan Gamut mencapai 57.1% sRGB, dengan Gamut Volume 58.1% sRGB.
Tingkat kecerahan layar mencapai 349 nits. Permukaan layar matte atau anti-glare memberikan kenyamanan penggunaan tanpa gangguan pantulan cahaya.
Bingkai layar kanan dan kiri sangat tipis, sementara bingkai atas sedikit lebih tebal karena menampung kamera.
Kamera dan Mikrofon
Review Advan WorkPro 21
Resolusi kamera pada laptop ini hanya 720p30fps, dan mikrofon belum memiliki fitur noise cancelling. Namun, mengingat harga yang terjangkau, fitur-fitur ini masih dapat di terima.
Audio
Review Advan WorkPro 22
Laptop ini di lengkapi dengan dua speaker yang di tempatkan di bagian bawah. Meskipun kualitas suara tidak di harapkan sangat tinggi, keberadaan speaker pada laptop ini tetap menjadi nilai tambah.
Konektor dan Tombol
Kiri:
Tinggalkan Balasan